Senin, 26 Oktober 2020

Peran Serta Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa Gelang Peduli Terhadap Warga Yang Terindikasi Covid-19

 

Jepara - Kepedulian terhadap warganya itu yang perlu kita laksanakan, seperti halnya yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 08/Keling  Serma Rudi, Bhabinkamtibmas Brigadir Kepala Cahyo dan Perangkat Desa Gelang turut serta dalam pelaksanaan  pembagian sembako untuk warga yang terindikasi terkena Covid-19, guna  meringankan beban masyarakat desa binaan yang terletak di Dukuh Soko RT RT 3 RW 2 Desa Gelang  Kecamatan Keling , Senin (26/10/2020).

Pada pelaksnaaan pembagian sembako kepada warga yang terindikasi Covid-19 tersebut turut serta dihadiri oleh, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa diwakili oleh   Modin Pak Ridwan.

Disela-sela kegiatan tersebut Serma Rudi  menjelaskan, "Pada kesempatan ini kami bersama Bhabinkamtibmas dan perangkat Desa membantu proses pembagian sembako yang diberikan kepada warga yang terindikasi terkena Covid-19, agar yang bersangkutan tidak mengalami beban dalam perekonomian sehari-hari dan terpenting yang bersangkutan Isolasi mandiri di rumah, Ujar Serma Rudi.

Inilah wujud dari kepedulian Pemerintah desa kepada warganya, guna mengantisipasi hal-hal yang buruk, karna Covid-19 ini sangat berbaha bagi semua orang, tambah Serma Rudi.

Kami selaku aparat Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta Perangkat Desa berupaya dan tidak bosan-bosannya mengingatkan kepada warga agar tetap mamatuhi Protokol kesehatan guna meminimalisir penularan Covid-19 yang ada di wilayah desa Gelang.

0 komentar:

Posting Komentar