Selasa, 17 Mei 2022

Dampingi Kegiatan Posbindu Sebagai Wujud Kepedulian Babinsa 08/keling Terhadap Warganya.

 

Jepara - Sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan diwilayah binaan, Babinsa Koramil 08/keling Kodim 0719/Jepara Serda M Junedi  mendampingi pelaksanaan Posbindu yang bertempat di Balai Desa Kelet Kecamatan Keling, Selasa (17/5/2022).

 

Posbindu adalah Pos Pembinaan Terpadu yang merupakan program kesehatan bagi masyarakat guna mengetahui kondisi badan apalagi dalam menanggulangi penyakit tidak menular, seperti contohnya diabetes, hipertensi, obesitas, penyakit jantung dan lain sebagainya.

 

Adapun yang hadir dalam kegiatan Posbindu tersebut, Babinsa  Kelet Serda M Junedi,  Bidan desa Kelet  Tiwik,  Ketua FKD Bpk Muhtadi beserta anggota, Kader posyandu desa Kelet dan Kader PKK desa Kelet.

 

Disela-sela kegiatan Babinsa desa Kelet Serda M Junedi  menjelaskan betapa pentingnya posbindu dalam menjaga kesehatan warga binaan, kegiatan Posbindu dimulai dari pengecekan tinggi badan, berat badan, tensi darah dan cek gula darah.

 

”Kepada seluruh warga yang mengikuti posbindu agar jangan terlena dengan keadaan sekarang ini, pada intinya kita tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan” ungkap Babinsa.

0 komentar:

Posting Komentar