Selasa, 10 November 2020

Senergitas TNI-POLRI Di Wilayah

 

Jepara -Dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat diwilayah hukum desa binaannya serta sebagai wujud kekompakan dan kebersamaan TNI-Polri dalam mengemban tugas, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Kunir  Kecamatan Keling melaksanakan patroli bersama keliling Desa kunir, selasa(10/11/2020)

Kegiatan patroli bersama yang dilakukan Babinsa Ramil 08/Keling  Serda M Sofyan  dan Bhabinkamtibmas Polsek Keling Brigadir Andi kegiatan  ini dilakukan secara rutin yang salah satu tujuannya adalah untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.Rasa aman ini penting bagi masyarakat agar kehidupan perekonomian masyarakat tetap berjalan dengan baik dan stabil.

Patroli dengan menggunakan sepeda motor secara bersama ini patut diacungi jempol karena menunjukkan kepada masyarakat bahwa soliditas yang kuat antara aparat di wilayah masih sangat terjaga. Pada kesempatan tersebut Babinsa menjelaskan, pelaksanaan patroli ini adalah untuk melakukan pengawasan wilayah binaannya bersama dengan Bhabinkamtibmas, agar setiap saat kita bersama-sama dapat menjaga dan mengawasi wilayah binaan kami. Dengan adanya patroli bersama minimal dapat mencegah orang untuk melakukan tindakan kriminalitas.

Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam setiap kesempatan berpatroli selalu memberikan arahan dan imbauan kepada anak-anak dan warga masyarakat agar melakukan kegiatan yang positif serta selalu peduli dan bersama sama menjaga lingkungannya agar tetap aman.

Menurut Serda Sofyan,Kita juga sangat bersyukur, karena sampai dengan saat ini di wilayah Desa Kunir  yang merupakan desa yang terletak pegunungan di Kabupaten Jepara,untuk tindakan kriminal sangat-sangat relatif kecil, ini juga berkat kerjasama seluruh komponen masyarakat yang peduli akan lingkungannya. Kondisi ini agar tetap dipertahankan sehingga akan tercipta stabilitas keamanan yang mantap di wilayah desa ini.

0 komentar:

Posting Komentar