Selasa, 25 Agustus 2020

Babinsa Kelet Motivasi Pembuatan Tiwul Instan Kelompok Wanita Tani Desa Kelet



Jepara - Babinsa Kelet Koramil 08/Keling, Kodim 0719/Jepara, Serda Muhammad Junedi melaksanakan Komsos bersama Ibu Rubiati (50) yang merupakan Ketua Kelompok Wanita Tani (KWT) di Desa Kelet, Kecamatan Keling, Selasa (25/08/2020).

Kelompok Wanita Tani desa Kelet jumlah anggota 21 orang dengan Ketua Ibu Rubiati, Menurut Ibu Rubiati kegiatan buka usaha pembuatan tiwul instan ini adalah untuk mendongkrak ekonomi desa dan menjadikan ciri khas di desa Kelet ini.

Pembuatan produksi tiwul instan ini masih dikerjakan secara manual oleh tenaga dari anggota Kelompok Wanita Tani sendiri. Disamping itu kita juga jualan sambilan  pecel aneka minuman segar dengan memanfaatkan pinjam tempat di Gudang  Lembaga Distributor Pangan Masyarakat (LDPM) yang lokasinya di RT 34 RW 5, dimana tempat tersebut sudah mendapatkan izin dari dinas ketahanan pangan kabupaten Jepara.

Kegiatan usaha ini baru dimulai sejak Februari 2020, cara penyajian Tiwul instan ini pun sangat mudah cukup diseduh dengan air hangat kemudian dikukus.

Tanggapan ibu Rubiati mudah-mudahan kedepannya usaha produksi tiwul instan ini bisa lebih maju dan kita juga menerima saran dan masukan untuk kemajuan.

Menurut Babinsa desa Kelet kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan Komsos yang bertujuan untuk memberikan motivasi kepada Kelompok Wanita Tani agar lebih semangat dalam mengembangkan usaha pembuatan tiwul instan.Sehingga diharapkan bisa mendapatkan hasil yang maksimal dan tentunya dapat menjadi penopang ekonomi.

Babinsa juga menghimbau dalam setiap kegiatan agar tetap menerapkan protokol kesehatan seperti pakai masker dalam giat diluar rumah, cuci tangan dengan sabun dan jaga jarak karena  masih dalam suasana Pandemi Covid-19, pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar