Jumat, 14 Agustus 2020

Babinsa Kelet Bantu Warga Membuat Tanggul Irigasi Pertanian



Jepara - Irigasi merupakan sarana sangat penting untuk mengairi areal persawahan yang akan ditanami padi, dengan suplai air yang cukup tentunya tanaman padi akan tumbuh dengan subur sehingga dapat meminimalisir petani merugi akibat gagal panen.

Kondisi saluran irigasi yang ada saat ini banyak yang rusak  dan bocor karena sudah lama tidak diperbaiki dan rusak karena dilobangi ketam atau Yuyu, untuk itu masyarakat melaksanakan gotong royong dengan harapan pada saat musim penghujan ini saluran irigasi bisa berfungsi dengan baik.

Melihat kondisi sistem pengairan sawah di desa binaannya yang kurang memadai, anggota Koramil 08/Keling Serda M Junedi bersama dengan masyarakat Desa Kelet Kecamatan Keling melaksanakan gotong royong perbaikan saluran irigasi, tujuannya adalah untuk memperlancar pengairan agar air bisa sampai ke sawah saat musim kemarau dan tidak meluap pada saat musim penghujan dan air bisa dipergunakan untuk mengairi sawah dengan sebaik-baiknya.

Pada kesempatan tersebut babinsa mengajak masyarakat pemilik lahan dan anggota kelompok tani di desa binaannya untuk bergotong-royong bersih-bersih saluran air irigasi yang letaknya dekat dengan pemukiman warga untuk dibuat tanggul saluran air agar tidak meluap saat musim penghujan.

Babinsa mengatakan bahwa "Dengan gotong royong pekerjaan yang berat akan menjadi ringan, sekaligus kegiatan ini dapat meningkatkan kerukunan dan semangat kebersamaan.Sebagai aparat teritorial harus selalu dekat dengan masyarakat dan bisa membantu kesulitan warga desa binaannya”, pungkasnya (14/08/2020)

0 komentar:

Posting Komentar