Selasa, 21 Juli 2020

Babinsa Bapangan Bantu Padamkan Api Yang Melahap Rumah Warga.



Jepara – Pagi Tadi, kebakaran rumah terjadi di Rt 3/Rw 1, Kelurahan Bapangan, Kecamatan Jepara, meski tidak ada korban jiwa, namun seisi ruangan rumah Arifin (41) ludes di lahap jago api. Selasa (21/7/2020).

Rumah Arifin tersebut terbakar akibat adanya pekerja las untuk memasang atap baja ringan atau Gafalum yang berukuran panjang 20 meter, lebar 10 meter yang terbuat dari besi, api tiba-tiba muncul akibat adanya percikan las yang jatuh mengenai busa jok kursi sofa.

Sehingga api cepat menyambar dan membakar seluruh isi ruangan rumah dan gudang jok kursi milik Arifin.

Mendengar kejadian itu, Babinsa Kelurahan Bapangan, Koramil 01/Jepara, Kodim 0719/Jepara Serka Muryono, langsung menuju ke lokasi, bersama-sama petugas Damkar dan warga sekitar berusaha melakukan pemadaman di rumah Arifin.

Setelah 6 unit mobil pemadam kebakaran diarahkan ke lokasi api baru dapat dipadamkan 2 jam kemudian.

Saat di temui dilokasi Serka Muryono menyatakan akibat kebakaran ini kerugian yang ditimbulkan cukup banyak yakni mencapai Rp 500 juta. “Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun masyarakat diharapkan mengingat bahaya kebakaran untuk tetap waspada.” jelasnya. (Pendim 0719/Jepara).

0 komentar:

Posting Komentar