Rabu, 01 Maret 2017

BABINSA BERSAMA PPL SOSIALISASI KARTU TANI

Pecangaan,  Dalam rangka menyukseskan  swasembada pangan nasional di tahun 2017 dan melaksanakan pendampingan petani  pada Rabu tanggal 1 Maret 2017 pukul 09.00 s/d 11.30 WIB Di Balai Desa Pecangaan Kulon Kec. Pecangaan Babinsa Sertu Abdul Rohman menghadiri Kegiatan Sosialisasi pendampingan dan Validasi Data Petani dan penerbitan Kartu Tani di tingkat desa yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian Kecamatan Pecangaan dengan nara sumber Koordinator PPL Pertanian Ibu Sulastri dan anggotanya . Hadir dalam acara tersebut : Dinas Pertanian Pec, Babinsa, Petinggi Bpk. Suwignyo, Ketua Gapoktan dan Poktan Ds. Pecangaan kulon . Dengan adanya Kartu Petani masyarakat petani akan mendapatkan kemudahan atau akses dalam mendapatkan pupuk bersubsidi , bantuan bibit dan obat-obatan maupun pelayanan pertanian lainnya sehingga waktu mendekati atau saat musim tanam segela kebutuhan pertanian tidak menjadi langka atau sulit didapat. Demikianlah yang sering dikeluh petani selama ini setiap musim tanam tiba .

0 komentar:

Posting Komentar