Kamis, 09 Maret 2017

PELATIHAN PBB


Koramil 01/Jepara –  Rabu 08 Maret 2017 Serka Muryono Babinsa Kel. Panggang melatih PBB siswa-siswi SMK dan SMA  yang ada di wilayah Kecamatan Jepara  yang diikuti oleh 60 siswa.

Di sampaikan oleh Serka Muryono, latihan PBB ( Peraturan Baris Berbaris ) ini bertujuan melatih generasi muda yang disiplin dan juga dipersiapkan untuk seleksi PASKIBRAKA  pada tanggal 17 Agustus 2017 nanti bagi yang terpilih. Untuk yang tidak terpilih dipersiapkan untuk lomba PBB antar Kecamatan dalam rangka memeriahkan Hut RI ke 72 tahun 2017.

Dalam latihan PBB ini harus dinilai ketulusan dan keihklasan para pelajar, sehingga dalam latihan ini bisa terlaksana dengan baik. Karena manfaat PBB melatih siswa untuk hidup tertib dan disiplin, membangun percaya diri, menumbuhkan semangat kebersamaan dan belajar bertanggung jawab.

0 komentar:

Posting Komentar