Rabu, 11 Mei 2022

TMMD ke - 113 TA 2022 Kodim 0719/Jepara Resmi Dibuka

 

Jepara - Bupati Jepara  H. Dian Kristiandi, S.Sos, secara resmi membuka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke - 113 Tahun 2022 Kodim 0719/Jepara  di Balaidesa Karanggondang Kecamatan Mlonggo, Rabu (11/5/2022).

 

Penyerahan berita acara TMMD TNI Manungal Membangun Desa Sengkuyung Tahap I TA. 2022 Desa Karanggondang Kecamatan  Mlonggo Kab. Jepara dari Bupati Jepara kepada Dandim 0719/Jepara di saksikan Forkopimda Jepara.

 

"Dengan adanya kegiatan TMMD di desa Karanggondang  ini diharapkan dapat bermanfaat secara langsung oleh masyarakat. Dan kepada masyarakat melalui tokoh masyarakat yang hadir hari ini agar dapat berperan aktif dalam pelaksanaan kegiatan TMMD ke - 113 ini," ucapnya.

 

Dandim 0719/Jepara  Letkol Arh Tri Yudhi Herlambang. S.E. M.I.Pol. dalam wawan cara dengan media, menyampaikan bahwa kegiatan TMMD ke 113 tahun 2022 ini dilaksanakan di karangondang, Kecamatan Monggo, Kabupaten Jepara.

 

Disampaikan, pada kegiatan TMMD ini bakal dilaksanakan kegiatan fisik, pengersan jalan Panjang, 167 M lebar 4 M tebal 0,15 M bantuan dari APBD Provinsi panjang 327 M lebar 3 M tebal 0,12 M bantuan dari APBD Kabupaten Jepara (jumlah Keseluruhan Panjang 494 M Lebar 3 M) dan Rehab RLTH 4 Unit.

 

Kemudian, dalam kegiatan ini juga akan dilaksanakan kegiatan non fisik untuk mendukung program nasional.

 

“Lama kegiatan, 30 hari kedepan, terhitung hari pembukaan ini. Melibatkan TNI porli dan masyarakat sekitar,” pungkasnya

 

Turut hadir dalam pembukaan TMMD Bupati Jepara ( H. Dian Kristiandi, S.Sos), Dandim 0719/Jepara (Letkol Arh Tri Yudhi Herlambang. S.E. M.I.Pol.), Kapolres Jepara (AKBP Warsono, S.H. S.I.K. M.H.), Kajari Jepara (Ayu Agung, S.H. S.Sos. M.H. M.Si (Han),  Ketua DPRD Kab. Jepara (Haizul Ma'arif S.H),  Ketua Pengadilan Negri Jepara (Rusmon Situmorang SH),  Ketua Pengadilan Agama Jepara (Dr Rifai S.Ag S.H M.H), Sekertaris Daerah Jepara (Edi Sujatmiko S.Sos S.H M.H), Bapeda Kab. Jepara (Bpk. Supito), Kepala Diskominfo (Arif Darmawan), Kepala Dinsospermades Kab. Jepara (Bpk. Edi Marwoto), Jajaran OPD Kab. Jepara, Camat Mlonggo, Danramil Mlonggo (Kapten Arh Elfian Jaya Sudrajad), Polsek Mlonggo (Akp Sudhi Tjipto),  Anggota Kodim Jepara, Kepala Desa Karanggondang (Ali Rozi) Beserta Perangkat,  Petinggi se Kec. Mlonggo.

0 komentar:

Posting Komentar