Kamis, 31 Maret 2022

Danramil 11 Tahunan Turut Bantu Salurkan Zakat Produktif

 



Jepara – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Jepara salurkan zakat produktif kepada masyarakat yang membutuhkan yang dilakukan di Rumah Ashadi Faza warga Desa Tegalsambi RT 5, Rw 1, Kecamatan Tahunan. Kemarin (30/3/2022).

 

Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri Bupati Jepara diwakili oleh Kepala BAZNAS Jepara Ir Solih.MM, Camat Tahunan Nuril Abdillah S.STP.MM, Danramil-11/ Tahunan Kapten Inf Mashudi, Kanit intel Polsek Tahunan, Petinggi Desa Tegalsambi H. Agus Santoso S.E, Babinsa dan Ketua Rt 5/Rw 1 Andi.

 

Bantuan zakat produktif tersebut ada yang dimanfaatkan untuk pembelian alat usaha dan ada juga yang digunakan sebagai tambahan modal usaha, hingga pembelian hewan ternak.

 

Bupati Jepara melalui Kepala BAZNAS Jepara Ir Solih.MM menyampaikan Pemkab Jepara bekerja sama dengan Baznas berupaya hadir untuk membantu masyarakat yang mengalami kesusahan ekonomi.

 

“Bantuan modal yang disalurkan ini juga bersumber dari dana zakat yang dikelola oleh Baznas, sehingga harapannya yang sudah berkembang usahanya nanti gantian mengeluarkan zakat untuk warga lainnya yang membutuhkan,” katanya.

 

ditambahkannya, jika setiap muslim berkewajiban mengeluarkan zakat, terlebih warga yang sudah mampu. Dana zakat sangat penting untuk membantu pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan.

 

“Saya berharap, bapak dan ibu bisa memanfaatkan sebaik-baiknya bantuan yang diserahkan ini, agar terus berkembang,” tegasnya.

 

Selain itu, dengan dana zakat ini pihaknya ingin masyarakat lebih produktif dan berdaya. Dengan demikian harapannya ekonomi warga bisa lebih baik. Yang memiliki usaha bisa semakin berkembang dan akhirnya gantian mengeluarkan zakat dan gilirannya untuk membantu warga lainnya. (Pendim 0719/Jepara).

 

 

Babinsa Sambangi Kantor Desa Wujudkan Sinegritas Dengan Pemerintah Desa

 



 

Jepara – Dalam memelihara kamtibmas dan tercapainya tugas pokok Bintara Pembina Desa (Babinsa) Serma Jumono  anggota Koramil 07/Bangsri bersilaturahmi dan berkoordinasi dengan Pemerintah Desa Bondo, di Kantor Kelurahan Bondo, Kecamatan Bangsri. Kemarin (30/3/2022).

 

Di perlukan kerjasama antar instansi terkait yang ada di Desa binaan seperti Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa.

 

Melalui komunikasi sosial ini Babinsa bisa mendapatkan informasi serta permasalahan yang ada pada warga binaanya, sehingga bisa memberikan solusi dan dapat mengambil langkah langkah penyelesaianya dengan cepat dan tepat.

 

Kegiatan sambang untuk melaksanakan komunikasi sosial tersebut bertujuan untuk selalu menjalin hubungan silahturahim antara Aparat Desa dengan Babinsa dari Koramil 07/Bangsri  agar tercipta hubungan yang harmonis dan kerjasama yg baik.

 

Pada kesempatan ini Serma Jumono menyampaiakan perkembangan Kamtibmas wilayah Desa Bondo pada umumnya  sampai saat ini masih dalam keadaan aman dan kondusif.

 

Dengan kedatangan Babinsa ke Kantor Desa disambut langsung oleh Kepala Desa beserta para perangkat dan mereka sangat senang atas kunjungan tersebut.

 

Dalam kesempatan tersbut Babinsa Serma Jumono menjelaskan perlunya sinergitas dan kerjasama yang baik antara Babinsa dengan Perangkat Desa serta seluruh warga untuk memelihara kamtibmas yang kondusif sehingga pembangunan di desa dapat berjalan dengan baik serta dapat saling berbagi informasi.

 

Sedangkan Kepala Desa Bondo menyampaikan bahwa dengan kehadiran Babinsa sangat dapat membantu pemerintah desa.

 

“Karena dengan kehadirannya di wilayah dapat memberikan solusi serta arahan arahan untuk menyelesaikan setiap masalah yang ada, seperti sekarang ini di tengah pandemi Covid-19 Babinsa terus memberikan himbauan Kepada masyarakat tentang kebiasaan baru yaitu selalu mematuhi protokol kesehatan dan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk memutus mata rantai virus Covid 19,” kata Kepala Desa.

 

Lebih lanjut, sebagai seorang Kepala Desa tentunya kami sangat berterima kasih karena dengan kehadiran Babinsa disetiap waktu membuat Desa Bondo ini aman dan kondusif serta dapat mewujudkan msyarakat yang sehat dari Covid-19 dan  harapanya hubungan sinergitas ini berjalan terus dengan baik. (Pendim 0719/Jepara).

Dukung Program Pemerintah Babinsa Terus Lakukan Pendampingan Vaksinasi Bagi Warga

 



Jepara – Program pemerintah dalam percepatan vaksinasi terus digencarkan kepada masyarakat hal tersebut untuk membentuk mencapai herd immunity secara maksimal.

 

Guna mewujudkan ketertiban dan kelancaran pada pelaksanaan kegiatan vaksinasi Babinsa Sertu Miftahul Hudaya anggota Koramil 07/Bangsri melaksanakan pemantauan dan pendampingan dalam kegiatan tersebut.

 

Dalam pelaksanaannya kegiatan vaksinasi dilaksanakan di Balai Desa Balong, oleh tim tenaga kesehatan dari Puskesmas Kembang, Kemarin sekitar pukul 08.00 Wib. (30/3/2022).

 

Pada pendampingannya Babinsa Sertu Miftahul Hudaya, percepatan vaksinasi ini diperuntukan untuk masyarakat usia minimal 12 tahun dosis I, II dan III dengan jenis vaksin sinovac, Pfizer, Covovak dan Astrazeneca.

 

Sebanyak 161 warga Desa Balong menerima suntikan vaksinasi dan mereka tentunya terlebih dahulu melaksanakan beberapa tahapan salah satunya mengisi ceklis pendaftaran, cek tensi dan suhu badan yang telah disiapkan oleh petugas kesehatan.

 

Setelah sudah memenuhi syarat dan dinyatakan sehat oleh petugas kesehatan barulah mendapatkan suntikan vaksinasi.

 

Disamping itu, Babinsa Babinsa Sertu Miftahul Hudaya menyampaikan pendampingan kegiatan vaksinasi ini dilakukan untuk membantu para petugas kesehatan supaya masyarakat dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi berjalan dengan tertib dan juga lancar.

 

Tampak terlihat, ketika warga binaanya menerima suntikan vaksinasi Babinsa mendampingi warganya dan memberikan himbauan bahwa vaksinasi ini aman dan halal.

 

Dalam kesempatannya itu juga Babinsa Sertu Miftahul Hudaya menyampaikan kepada masyarakat meskipun sudah di suntik vaksin diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari seperti yang dianjurkan oleh pemerintah.

 

“Tetap disiplin dalam penerapan dan selalu waspada terhadap penyebaran Covid-19,” pesan Babinsa. (Pendim 0719/Jepara). 

Petugas Terus Gencarkan Operasi Yustisi Wujudkan Masyarakat Disiplin Prokes

 




Jepara – Petugas gabungan setiap hari rutin gelar operasi yustisi seiring dengan adanyan penyebaran Covid-19 dengan varian baru yang disebut dengan omicron.

 

Operasi yustisi dalam rangka penegakan protokol kesehatan ini dilakukan oleh anggota Koramil 09/Mlonggo dan Polsek Mlonggo menyasar ke masyarakat yang beraktivitas di malam hari diseputaran Wilayah Kecamatan Mlonggo. Semalam (30/3/2022).

 

Untuk itu, petugas rutin melakukan operasi yustisi guna mewujudkan masyarakat yang sehat dan terhindar dari omicron.

 

Serda Ade Diansyah Woretma Bintara Otsus Papua yang merupakan anggota Koramil 09/Mlonggo   mengatakan operasi yustisi ini yang dilaksanakan setiap harinya, untuk mewujudkan masyarakat yang patuh dan disiplin dalam mentaati protokol kesehatan.

 

“Hal ini kita lakukan mengingat ancaman penyebaran Covid-19 dengan varian Omicron yang kini sudah menyebar ke wilayah Kabupaten Jepara,” kata Serda Ade Diansyah Woretma.

 

Lebih lanjut, Serda Ade Diansyah Woretma menilai tingkat kedisiplinan masyarakat khususnya bagi kaula muda dalam menegakkan protokol kesehatan seperti memakai masker dan menjaga jarak saat ini mulai mengalami penurunan.

 

“Untuk itu, kami ingatkan kembali kepada mereka sehingga mereka saat beraktivitas tetap mendisiplinkan diri dalam mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.

 

Ditambahkan kedisiplinan masyarakat untuk memakai masker saat ini dikategorikan masih kurang, bahkan tidak memakai masker sama sekali. Oleh sebab itu adanya kegiatan ini, kami mengajak warga untuk kembali disiplin dalam memakai masker,” harapanya. (Pendim 0719/Jepara).

 

 

 

Babinsa koramil 09/Mlonggo Hadiri Rapat Koordinasi PPKM

 

Jepara - Babinsa desa bulungan Koramil 09/Mlonggo  Serda Rohmadun  menghadiri Rapat Koordinasi PPKM bersama dengan seluruh unsur dan forkopincam di balai desa Bulungan kecamatan Pakis Aji, kamis (31/3/2022).

 

Turut hadir dalam Rapat koordinasi PPKM  Camat Pakisaji di wakili kasi trantib muntarno, Danramil 09/mlonggo di wakili oleh serda Rohmadun, Kapolsek pakis aji di wakili babhinkamtibmas bripka aris kristyanto, Puskesmas pakis aji dr  Tyas, petinggi dan perangkat desa, Toga dan tomas dan Ketua rt dan rw sedesa bulungan dan Bidan desa dan Kader posyandu desa bulungan.

 

Babinsa Serda Rohmadun  menyampaikan bahwa wilayah kecamatan Pakis Aji untuk tetep waspada dan tetap mematuhi protokol kesehatan dalam upaya  menekan penyebaran virus Covid 19 di wilayah kabupaten Jepara.

 

Untuk itu perlu dilakukan di tingkat bawah RT, RW di wilayah Desa Bulungan  Bersinergi guna pencegahan penyebaran virus Covid 19 , ungkap Serda Rohmadun.

 

Dalam rapat tersebut Babinsa menyampaikan kepada seluruh peserta rapat, ”Agar aktif memberikan sosialisasi atau edukasi serta solusi dan saran kepada seluruh Masrakat wilayah khususnya tentang pandemi virus 19 ini kami mengharapkan seluruh elemen masyarakat dan satgas covid 19 berperan aktif untuk membantu dan mengarahkan guna mengurangi penyebaran virus covid 19.

Babinsa Kalipucang Kulon Monitoring Pembagian Pathok Tanah

 

Jepara - Babinsa Kalipucang Kulon koramil 06/Welahan Serma Sugiharto Melaksanakan Kegiatan Pendampingan Pembagian Pathok tapal Batas tanah dalam rangka Program PTSL yang diselenggarakan di Desa Kalipucang Kulon ,Kecamatan  Welahan, kamis (31/3/2022).

 

Turut hadir dalam pembagian pathok batas Petinggi Desa Kalipucang Kulon  Khusnul Yazid, Babinsa Kalipucang Kulon Serma Sugiharto, Perangkat Desa Kalipucang Kulon dan Warga Desa Kalipucang Kulon.

 

Babinsa Serma Sugihato mengatakan, Kehadirannya dalam penyerahan pembagian pathok tersebut adalah untuk ikut serta mengawasi dan mendampingi masyarakat.dan memastikan berjalan lancar serta aman.

 

Ini merupakan  wujud sinergitas  Babinsa dengan pemerintah desa dalam membatu pemerintah menyelesaikan progam dari PST  yang di selengarakan di desa Kalipucung kulon, tandas Babinsa.

Babinsa Koramil 06/Welahan Monitoring Donor Darah Di Balai Desa Bugo

 

Jepara - Babinsa Desa Gidangelo Koramil 06/Welahan  Serda Heri Purwanto dan Babinsa Desa Bugo Koptu Sutono melaksanakan pendampingan program FKD melaksanakan Donor Darah dalam rangka menghadapi dampak pandemi Covid 19 tahun 2022 di Balaidesa Bugo, kecamatan Welahan, Kamis (31/3/2022).

 

Turut hadir dalam program FKD  melaksanakan donor darah Petinggi Desa Bugo Mashudi beserta perangkat desa, Babinsa Desa Gidangelo Serda Heri P, Babinsa Desa Bugo Koptu Sutono, Tim PMI Kab Jepara.

 

Pada Kesempatannya Babinsa Desa Bugo juga menghimbau ke pada masyarakat untuk ikut serta dalam kegiatan sosial tersebut.dikarenakan banyak manfaat juga bagi tubuh diantaranya dapat menghilangkan stres,untuk memperlancar peredaran darah serta mengurangi penyumbatan darah yang ada didalam tubuh.

 

Dalam pelaksanaan kegiatan Donor darah ini banyaknya warga yang mengikuti  oleh warga dan mereka mengikuti donor darah tersebut dikarenakan dari kesadaran diri sendiri serta panggilan kemanusiaan dari hati nurani.

 

“Saya sebagai Babinsa ikut senang mengikuti Program donor darah tersebut karena dapat membantu bagi orang yang benar-benar membutuhkan darah,selain itu saya juga berterimakasih kepada warga karena telah antusias dengan mengikuti Donor darah tersebut,” Ucap Koptu Sutono.

Ciptakan Keakraban Babinsa Desa Guwosobokerto Dengan Warganya

 

Jepara - Babinsa Desa Guwosobokerto Sertu Mamat melaksanakan Kegiatan Komsos dan sosialisasi PPKM leveling tingkat 2  dirumah bpk Ahmadi, warga Rt 04/01, Desa guwosobokerto, Kecamatan  Welahan, Rabu (30/3/2022).

 

Komsos yang di lakukan Babinsa sebagai ajang Silaturahmi dan sosialisasi PPKM level 2 dengan Warga desa  guwosobokerto guna mempererat tali silaturahmi dan sosialisasi PPKM level 2, serta menghimbau dan mengingatkan kepada masyarakat desa binaan agar mematuhi protokol kesehatan dengan cara rajin cuci tangan, memakai Masker, jaga jarak dan menghindari kerumunan.

 

Sebagai Babinsa juga mengingatkan apa yang ada di wilayah desa binaan supaya tetap menjaga kesehatan sehingga terhindar dari Covid 19 yang sudah mulai membaik, sebagai Babinsa wajib mengingatkan warga binaannya agar masyarakat desa waspada terhadap virus covid -19.

 

Adapun Komsos ini bertujuan untuk  menjalin hubungan kerja sama dengan Warga desa binaan juga untuk menciptakan situasi yang harmonis dengan masyarakat, Kegiatan ini juga sebagai tugas Babinsa yang selalu menjaga agar di wilayah desa binaan aman dan kondusif sehingga tercipta Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, tandas Sertu Mamat.

Babinsa koramil 06/Welahan Dampingi Warganya Vaksin

 

Jepara - Babinsa Desa Gidangelo Serda Heri Purwanto, Anggota Koramil 06/Welahan Dan Babinkamtibmas Desa Gidangelo Bripka Suharno, Anggota Polsek  Welahan, melaksanakan giat Monitoring Pendampingan pelaksanaan Vaksinasi Dosis 1 2 dan Boster di Balai Desa Gidangelo Kecamatan Welahan, Rabu (30/3/2022).

 

Turut hadir dalam pelaksanaan vaksin Kepala Puskesmas Welahan 1 di wakili Abdul Hadi, Petinggi Desa Gidangelo Mundayin, Babinsa Desa Gidangelo Serda Heri Purwanto, Babinkamtibmas desa gidangelo Bripka Suharno, Bidan Desa Gidangelo Ibu Hana Rahmawati, Nakes Puskesmas Welahan, Perangkat Desa Gidangelo.

 

Pendampingan Vaksinasi ini diharapkan dapat mempercepat target sasaran lansia dan Warga yang belum vaksin Kegiatan hari ini dapat dilaksanakan vaksinasi untuk warga Desa agar maksimal.

 

 Kegiatan  vaksinasi Sinovac,Pfizer, Booster Dosis 1,2 dan 3 ini bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh bagi  warga terhadap virus covid 19. kegiatan ini juga untuk mendukung program Vaksinasi dari pemerintah sehingga masyarakat Desa Gedangan  yang sudah divaksin mencapai target yang diharapkan.

 

Babinsa juga menyampaikan kepada warga tetap melaksanakan protokol kesehatan meskipun sudah melaksanakan vaksin, dikarenakan vaksin tidak dapat mengobati Covid 19, vaksin untuk menambah kekebalan tubuh terhadap Covid 19. Serta agar lebih berhati hati terhadap virus Omicrone yang sudah masuk kabupaten Jepara, Pungkas Serda Heri.

Babinsa Desa Kendengsidialit Komsos Dengan Perangakat Desa

 

Jepara - Babinsa Desa Kendengsidialit Koramil 06/Welahan  Serda Mujtahid melaksanakan Komsos dan Sosialisasi PPKM Covid 19 Level 2 dengan Perangkat Desa Kendengsidialit Kecamatan Welahan, Rabu (30/3/2022).

 

Babinsa melaksanakan Komsos dan berkordinasi mengajak kepada Perangkat Desa untuk monitor perkembangan di wilayah  dan ikut mensukseskan program pemerintah Vaksinasi, agar kekebalan tubuh menjadi maksimal yang berada di wilayah desa binaan.

 

Babinsa juga menyampaikan kepada Perangkat Desa supaya berperan penting dalam Penanganan Covid 19 dengan selalu mematuhi Protokol Kesehatan sehingga penanganan covid 19 khususnya di Desa Kendengsidialit dapat maksimal. Babinsa juga menghimbau kepada Perangkat Desa agar selalu beri contoh kepada masyarakat yang lain agar mematuhi protokol kesehatan. Hal ini perlu di lakukan secara bersama - sama untuk memutus rantai Covid 19 di desa Kendengsidialit.

 

Kegiatan ini juga menjalin tali silaturahmi dan kerja sama serta memantau perkembangan Covid 19  di Desa Kalipucang Kulon, kegiatan ini juga merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, kegiatan kemanunggalan antara TNI dan rakyat dapat diwujudkan dalam bentuk apapun dan menggunakan sarana prasarana yg ada dilingkungan wilayah binaan, pungkas Sertu Mujtahid.

Babinsa Brantaksekarjati Dampingi Ba TUUD Monitoring APBDes Tahun 2021

 

Jepara - Ba Tuud Koramil 06/Welahan Peltu Eko Utomo bersama Babinsa Desa Brantaksekarjati Menghadiri giat Monev APBDES Tahap III TA  2021 bertempat dibalai Desa Brantaksekarjati Kecamatan Welahan, Rabu (30/3/2022).

 

Turut hadir dalam Monev APBDES Kasi PMD Kecamatan Welahan, Ir Hidayat Beserta perangkatnya, Danramil 06/Welahan yang diwakili Ba Tuud Peltu Eko Utomo, Kapolsek Welahan yang di Wakili Ipda Seno, Petinggi Ds Brantaksekarjati Musafak, Babinsa Desa Brantaksekarjati Sertu Muslih, Perangkat desa Brantaksekarjati dan Pendamping Desa Tarmidzi beserta anggota

 

Kegiatan Monev APBDES Tahap III TA 2021 bertujuan sebagai wadah dalam memonitoring (Fungsi pengawasan) dan mengevaluasi serta pengecekan  penggunaan Dana desa (DD) dan  anggaran dana desa (ADD). Kegiatan ini Guna untuk mengecek bentuk fisik yang sudah dibangun serta Pengecekan yang non fisik.

 

Kegiatan non fisik meliputi Administrasi  Bentuk laporan tertulis baik bukti kuwitansi, SPJ, RAP dan pencocokan antara bangunan dan anggaran yang digunakan.

 

Dari kegiatan Monev yang dilakukan oleh Tim dari kecamatan tdk ada temuan yang menonjol, dari bangunan dan anggaran yg digunakan sudah sesuai dengan laporan yg dibuat, hanya masih ada sedikit koreksi ataupun kekurangan yang harus diperbaiki berupa,ketepatan waktu pelaporan yang perlu diperhatikan, sehingga pelaporan bisa tepat waktu sesuai dengan waktu yang ditentukan, pungkas Sertu Muslih.

Rabu, 30 Maret 2022

Kasdim Hadiri Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih TW I TA. 2022


Jepara -  Komandan kodim 0719/Jepara yang di wakili Kasdim Mayor Arm Sarifudin Widianto  menghadiri Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Triwulan I Tahun 2022  yang di selenggarakan di Kantor KPU Jalan  Yos Sudarso No.22, Jobokuto II, Jobokuto, Kecamatan  Jepara, rabu (30/3/2022)


Rapat koordinasi pemutakhiran data pemilih berkelanjutan triwulan I  Tahun 2022  Kabupaten Jepara  dipimpin oleh Subchan Zuhri, S.Pd.i selaku Ketua KPU kab Jepara dan di Hadiri Kurang Lebih 50  Orang.


Dalam Sambutan yang disampaikan oleh Subchan Zuhri, S.Pd.i  selaku Ketua KPU Jepara  beliau menyampaikan sebagaimana sudah di jelaskan dalam aturan UU untuk melaksanakan ketentuan Pasal 20 Huruf (1) Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, menyampaikan rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran data pemilih berkelanjutan  dan menyosialisasikan Aplikasi Lindungi Hakmu yang nanti akan di sampaikan saudara Muntoko, S.Sos,I. (Anggota KPU Divisi Perencanaan, Data dan Informasi).


Tujuan dilaksankana rapat tersebut untuk mensosialisasikan Aplikasi Lindungi Hakmu serta penyampaian rekapitulasi daftar pemilih pemutahiran data pemilih berkelanjutan yang sudah tidak memenuhi syarat, serta memperbaiki perubahan elemen data pemilih.


Disela-sela rapat Kasdim Mayor Arm Sarifudi Widianto  juga menyampaikan Agar Aplikasi Lindungi hakmu di sampaikan ke seluruh plosok desa di jepara ini, agar seluruh masyarakat dapat meng Update Aplikasi tersebut dan disertai surat edaran dari KPU ke Desa-desa  Agar pemerintah desa juga ikut mensosialisaik warganya, pungkas kasdim.

Babinsa Laksanakan Monitoring Pelatihan Manasik Haji Anak RA Se Kecamatan Keling.


Jepara - Babinsa Desa Banyumanis  anggota Koramil 12/Donorojo Koptu Puput Melaksanakan Monitoring Kegiatan Pelatihan Peragaan Manasik Haji Anak RA Se-Kecamatan Keling yang di selenggarakan Pimpinan Cabang Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Keling di tempat Obyek Wisata Benteng Portugis Desa Banyumanis Kecamatan Donorojo, Rabu (30/03/2022).

 

Kegiatan monitoring  tersebut dilaksanakan oleh babinsa agar dalam pelaksanaan latihan manasik haji bagi para murit RA Se-Kecamatan Keling dapat berjalan hikmat serta para murit bisa lebih dapat mendalami kegiatan manasik yang dipraktekkan oleh para guru Raudhatul Athfalah.

 

Hadir Dalam kegiatan tersebut  Babinsa desa  Banyumanis Koptu Puput, Ketua IGRA Keling Ibu Heni Purbayanti,Bapak dan Ibu Guru RA Kecamatan Keling dan Orangtua siswa serta Pengelola Obyek Wisata Benteng Portugis.

 

Pada kesempatannya Babinsa Koptu Puput juga berpesan kepada para mirid untuk memperhatikan dengan serius tahapan demi tahapan manasik haji yang sedang  di latihkan oleh para guru agar nantinya dapat menjadi bekal sewaktu dewasa.

 

“Kegiatan Latihan manasik haji ini bukanlah rutinitas yang biasa dilaksanakan,maka dari itu alangkah baiknya pelatihan manasik haji ini benar-benar kita perhatikan agar kedepan kita tidak asing lagi untuk melaksanakan kegiatan tersebut”,Pungkasnya.

 

Lebih lanjut kegiatan ini merupakan salah satu wujud membentuk karakter sejak dini  serta wujut membentuk kedisiplinan bagi para murid RA agar mantinya menjadi anak yang berkarakter dan agamis.   

 

 

Babinsa Bagikan Brosur Perguruan Tinggi Universitas Ahmad Yani Kepada Murid MA Darul Hikmah.


Jepara - Babinsa Serda lmam Prajoko anggota Koramil 02/Kedung  berkunjung disalah satu sekolah MA Darul Hikmah yang ada di Desa Menganti Kecamatan Kedung, Rabu (30/03/2022).

 

Dalam kunjungannya tersebut Babinsa Serda Imam Prajoko tersebut tidak lain untuk membagikan brosur kepada siswa-siswi untuk berpartisipasi melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi di Universitas Ahmad Yani.

 

Kedatangan Babinsa Serda lmam Prajoko langsung disambut oleh Kepala MA Darul Hikmah dan juga para guru lainnya.

 

Pada kesempatannya, Babinsa Serda lmam Prajoko menyampaikan kepada siswa-siswa sebagai generasi muda pentingnya melanjutkan pendidikan kejenjang yang lebih tinggi untuk masa depannya kelak.

 

 “Ilmu pendidikan memanglah sangat mahal apa lagi di era serba susah seperti sekarang ini,akan tetapi untuk masa depan tidak ada salahnya walaupun berapa pun biayanya harus kita lakukan”,Pungkasnya.

 

 

Lebih lanjut kegiatan ini dilaksanakan Babinsa untuk membantu kemajuan generasi penerus Bangsa yang lebih maju.

 

Danramil 09/Mlonggo Monitoring Vaksin Di MI 1 dan 3 Desa Karanggondang

 

Jepara – Danramil 09/ Mlonggo Kapten Arh Elfian Jaya Sudrajat  melaksanakan monitoring vaksinasi di MI 1 dan MI 3  desa Karanggondang  kecamat Mlonggo dalam upaya memutus dan mencegah penyebaran Covid 19 serta mendukung program pemerintah, Rabu  (30/3/2022).

 

Turut hadir dalam giat pendampingan Vaksin Puskesmas Mlonggo, Danramil 09 Mlonggo kapten Arh Elfian Jaya Sudrajat, Babinkamtibnas desa Karanggondang Briptu Aji Bagus, Babinsa Karanggondang Koptu M.Sopi'i.

 

Dalam pantauannya Danramil mengatakan bahwa antusias dan keinginan warga untuk mendapatkan vaksinasi ini cukup tinggi

 

“Saat ini vaksinasi diikuti oleh Anak-anak MI  ini  yang pada umumnya mereka sudah siap untuk mengikuti vaksiin.

 

Danramil 09/Mlonggo Kapten Arh Elfian Jaya Sudrajat  menyampaikan harapannya agar vaksinasi ketiga ini dapat berjalan lancar.

 

“Program pemerintah tentang vaksinasi covid -19 bagi masyarakat semoga dapat berjalan lancar. Guna mendukung ketertiban dan kelancaran kegiatan vaksin tersebut maka, Koramil 09/Mlonggo  menurunkan Babinsa agar bersinergi dengan unsur Tiga Pilar lainnya dalam rangka mendukung pelaksanaan vaksinasi agar berjalan lancar dan tertib standar prorokol kesehatan yang ditetapkan”, tutur Danramil.

 

Dalam kegiatannya, selain memonitoring vaksinasi, Danramil juga turut aktif melakukan Imbauan kepada para warga. Adapun himbauan yang disampaikan adalah mengingatkan warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan dimasa pandemi Covid -19, pungkas Danramil.

Babinsa koramil 09/Mlonggo Monitoring Pelaksanaan vaksin

 

Jepara - Babinsa Koramil 09/ Mlonggo kopka Khunderin  monitoring Vaksinasi di Balai desa Tanjung kecamatan  Pakis aji dalam upaya memutus dan mencegah penyebaran Covid 19 dan memantau penyaluran BLT DD dari  Bank Jateng serta mendukung program pemerintah, rabu (30/3/2022).

 

Kegiatan penyuntikan vaksniasi  dengan jenis Pfizer, Sinovac dan  Booster dosis 3 ini dilakukan oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Pakis Aji.

 

Dalam kesempatannya, Kopka Khunderin  mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk memonitoring pelaksanaan penyutikan vaksinasi serta memberikan rasa aman dan nyaman sehingga dalam pelaksanaan kegiatan vaksin berjalan dengan lancar.

 

“Sebagai aparat kewilayahan dengan kegiatan ini sudah menjadi kewajiban untuk selalu berada di setiap kegiatan masyarakat yang ada di wilayah binaan,” kata Kopka Khunderin.

 

Lebih lanjut, dalam pelaksanaannya masyarakat umum secara bergiliran mengantri untuk menunggu giliran menerima suntikan vaksinasi dari tim kesehatan Puskesmas Pakis Aji.

 

“Kami mendampingi masyarakat umum agar mereka selama menunggu giliran tetap mematuhi protokol kesehatan yakni dengan memakai masker, menjaga jarak dan tidak menimbulkan kerumunan,” ujar Babinsa.

Babinsa Monitoring Penyaluran BLT DD dan Vaksinasi

 

Jepara - Guna memastikan tepat sasaran,Babinsa koramil 09/Mlonggo Serda Rohmadun terus mendampingi penyaluran Batuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di Balai Desa Bulungan kecamatan Mlonggo dan di lanjutkan pendampingan vaksin pfizer dosis 2  astra zeneca dosis 1dan 2 dan  sinovac dosis 1dan 2 dan boster  sebanyak 100 dosis , Rabu (30/3/2022).

 

Pada kesempatan tersebut Serda Rohmadun  menyampaikan tujuan keberadaan Babinsa adalah memastikan dalam pembagian BLT- DD berjalan dengan lancar dan memberikan rasa aman serta nyaman kepada warga desa Bulungan  saat menerima bantuan.

 

Serda Rohmadun  juga menjelaskan bahwa Koramil 09/Mlonggo   selalu melakukan pendampingan dalam penyerahan BLT Dana Desa  tahap II Januari sampai dengan maret 2022 yang di berikan kepada 2022  kepala keluarga penerima dalam bentuk uang tunai sebesar Rp.900.00 per kepala kluarga, ” dan memastikan penerimanya adalah warga betul-betul terdampak Covid-19,”ungkapnya.

 

Lanjut Babinsa menekankan,bagi penerima bantuan langsung tunai di harapkan dapat di gunakan sebaik baiknya, “untuk membantu kebutuhan hidup Warga Desa Bulungan dalam menghadapi pandemi Covid-19,”katanya.

 

Sementara itu Petinggi Bulungan  mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa yang telah hadir dalam kegiatan ini, “sehingga dapat kegiatan berjalan dengan aman,tertib dan lancar,”pungkasnya.

Babinsa Lakukan Pendampingan Vaksinasi Covid-19 Masyarakat Umum Dan Lansia


Jepara – Babinsa Sertu M. Saehu anggota Koramil 01/Jepara melakukan pendampingan dalam pelaksanaan penyuntikan vaksinasi Covid-19 dosis I, II dan III dengan jenis vaksin Pfizer, Sinovac  dan Boozter.

 

Pelaksanaan vaksinasi tersebut dilaksanakan oleh Petugas Puskesmas Jepara yang dilaksanakan di Balai Desa Wonorejo, Kecamatan Jepara. Rabu (30/3/2022).

 

Kegiatan vaksinasi ini terus ditingkatkan untuk melawan penyebaran Covid-19 dan untuk mewujudkan kekebalan kelompok serta mendukung program pemerintah Kabupaten Jepara.

                                                  

Dalam pelaksanaan vaksinasi para peserta baik masyarakat umum maupun lansia  tetap mengedepankan protokol kesehatan serta  mengikuti tahapan demi tahapan vaksinasi mulai dari pendaftaran, pemeriksaan kondisi kesehatan hingga penyuntikan sampai observasi yang telah diselenggarkan oleh Petugas Puskesmas Jepara.

 

Di tengah pendampingannya, Babinsa Sertu M. Saehu menyampaikan kegiatan pendampingan ini dilakukan guna memberikan rasa aman serta jalannya pelaksanaan vaksinasi bagi masyarakat maupun lansia.

 

“Selain itu, dalam pendampingan kami bersama turut memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa vaksinasi ini aman dan halal, kami juga tak luput memberikan imbauan kepada masyarakat setelah di vaksin agar tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari,” kata Babinsa.

 

Lebih lanjut, dengan menerapkan protokol kesehatan akan terhindar dari bahaya Covid-19 serta merupakan salah satu kunci untuk membantu pemerintah dalam menekan penyebaran virus tersebut. (Pendim 0719/Jepara).

 

 

Danramil 06/Welahan hadiri Penelitian Berkas calon Perangkat Desa

 

Jepara - Komandan Koramil-06/ Welahan Kapten Inf  Tri Yuli S  Bersama Babinsa Desa Gidangelo Serda Heri Purwanto menghadiri Undangan dan Penelitian Berkas Bakal Calon Kamituo dan  Perangkat Desa Gidangelo di Balai Desa Gidangelo, Kecamatan  Welahan, Selasa (29/3/2022).

 

Turut hadir dalam penelitian berkan calon perangkat desa Camat Kecamatan Welahan Sundari S.ip MM, Komandan Koramil06/Welahan Kapten Inf Tri Yulie S,  Kapolsek Welahan AKP Susiyanto, Satkodik Kec.Welahan Arif Rahman, Petinggi Desa Gidangelo Mundayin, Sekcam Kec.Welahan Ibu Umrotun, Bhabinkamtibmas Desa Gidangelo Bripka Suharno, Babinsa Desa Gidangelo Serda Heri Purwanto, Unit Intel Polsek Welahan AIPDA Muafiq, Balon Kamitu dan Perangkat Desa Gidangelo.

 

Komandan Koramil06/Welahan bersama Babinsa Desa Gidangelo Serda Heri Purwanto. Melaksanakan pendampingan Dan pelaksanaan penelitian berkas bakal calon Kamitu dan perangkat desa gidangelo, penetapan bakal calon menjadi calon perangkat desa dan penilaian prestasi untuk formasi Bakal Calon Kamitu Dusun Ngelo, Kaur Tu, Kaur Perencanaan, Staf Kesejahteraan, Staf Pelayanan, Pemerintahan Desa Gidangelo,Kecamatan Welahan.

 

Danramil 06/Welahan  Kapten inf Tri Yulie.S  mengatakan pada Panitia seleksi pedomani perundang-undangan yang sudah ada baik Permendagri, Perbup dan Perdes agar nantinya tidak ada gejolak atau permasalahan dikemudian hari, taati tata tertib yang sudah dibuat dan laksanakan tahapan-tahapan seleksi dengan benar sehingga tidak ada celah sedikitpun orang lain yang ingin mencari kesalahan-kesalahan dari panitia. Dan tahapan berikutnya adalah ujian tulis dimana kerawanan adanya kebocoran soal itu sangat dimungkinkan terjadi oleh karena itu kepada panitia jaga netralitas dan jangan sampai soal itu bocor, kami dari koramil dan polsek akan ikut serta dalam pengawasan dan pengamanan pada saat tes nanti.

 

Untuk para peserta seleksi calon perangkat agar jaga kekompakan jangan ada permusuhan diantara kalian, bersainglah dengan sehat dan jujur karena ini adalah sebuah kompetisi untuk merebutkan  jabatan yang kosong, Untuk itu tingkatkan belajar, berdoa dan tak kalah penting yaitu tawakal, Pungkas Danramil.

 

Babinsa Desa Kalipucang wetan Dampingi Warganya vaksin

 

Jepara - Babinsa Desa Kalipucang Wetan Koramil 06/Welahan  Serda Akhmad Nur Asyiq dan Team Satgas Covid 19 Desa Kalipucang Wetan melaksanakan pendampingan vaksinasi Dosis 1,2 dan Boster yang di laksanakan oleh Tim kesehatan UPTD Puskesmas Welahan l di Desa Kalipucang Wetan  Kecamatan Welahan, Selasa (29/3/2022).

 

Turut hadir dalam pendampingan Vaksin Camat welahan Sundari,  Kapolsek Welahan AKP  Susiyanto, Ba tuut Koramil 06/welahan Peltu Eko Utomo, Babinsa Desa Kalipucang Wetan Serda Akhmad Nur Asyiq, Bidan Desa Kalipucang wetan, Tim satgas Covid 19 Desa Kalipucang  Wetan,  Masyarakat Desa Kalipucang Wetan  Wetan.

 

Pendampingan vaksinasi  ini bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap virus covid 19. kegiatan ini juga untuk mendukung program Vaksinasi dari pemerintah sehingga masyarakat Desa Kalipucang Wetan yang sudah divaksin mencapai target yang diharapkan

Vaksin yang diberikan yaitu Vaksin Pfizer Dosis 1, Sinovak 2 dan Boster adapun pelaksanaanya di tempat warga desa Kalipucang wetan semoga dengan adanya program Vaksinasi yang di laksanakan di tempat warga dapat memotivasi warga dalam melaksanakan program pemerintah.

 

Babinsa juga tidak henti hentinya  menyampaikan kepada warga tetap melaksanakan protokol kesehatan meskipun sudah melaksanakan vaksin, dikarenakan vaksin tidak dapat mengobati Covid 19, vaksin hanya untuk menambah kekebalan tubuh terhadap Covid 19 selain itu Babinsa juga mengajak dan mengharapkan kepada warga masyarakat desa Kalipucang wetan supaya mau  melaksanakan Vaksinasi.

Babinsa Komsos Tentang Kamtibmas.


Jepara – Babinsa Desa Kaliombo anggota Koramil 04/Pecangaan Serda Ahid Melaksanakan Pemantauan di wilayah dan dilanjutkan Komsos kepada  warga desa Kaliombo Kecamatan Pecangaan, Rabu (30/03/2022).

 

Kegiatan komsos ini selain untuk membahas tentang Kamtibmas yang ada diwilayah desa Binaannya juga untuk menjalin kerjasama dan memupuk tali silaturahmi dengan warganya serta memperbanyak mitra karib sebagai jarring Teritorial.

 

Dalam komsosnya kali ini, di bahas permasalahan tentang situasi keamanan dan kondisi wilayah, terlebih sekarang musim penghujan.Dengan harapan warga lebih waspada akan adanya bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.

 

Menurut Babinsa, peran serta seluruh komponen masyarakat, baik dari pemerintahan desa, toda, toga dan warga masyarakat sangat penting demi terciptanya kondusifitas wilayah desa Kaliombo.

 

Serda Ahid juga mengharapkan kerjasama dari seluruh warga desa Kaliombo untuk saling waspada serta saling mengingatkan dalam hal kamtibmas. “ Kalo ada hal-hal yang mencurigakan, segera laporkan ke Babinsa dan Bhabinkamtibmas, supaya cepat di ambil tindakan yang tepat”, ujar Babinsa.

 

“ Dan untuk menghadapi musim penghujan, agar setiap warga mau peduli akan lingkungannya. Serta untuk selokan yang sudah dangkal harus di normalisasi kembali, supaya tidak terjadi bencana banjir”, pungkasnya.