Kamis, 06 Januari 2022

Babinsa Dampingi Penyerahan Bansos Kepada Janda Lansia.


Jepara - Di saat Pandemi Covid-19 seperti saat ini, banyak warga yang terkena dampaknya, terutama warga yang kurang mampu dan sudah berusia lanjut, menyikapi hal ini sudah sepantasnya kalau mereka itu berhak mendapatkan bantuan sosial.

 

Babinsa Koramil 10/Karimunjawa Serda Sohmadun bersama Sekcam Karimunjawa Muslikin,Bhabinkamtibmas Polsek Karimunjawa dan Petinggi Desa Kemujan melaksanakan komunikasi sosial di rumah Mbah Parisah, janda Lansia warga Rt 03 Rw 02 Desa Kemujan dalam rangka penyerahan Bansos kepada warga kurang mampu yang terdampak akibat pandemik Covid-19 wilayah Desa Kemujan, Kamis (06/01/2022).

 

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi antara anggota Koramil dengan warga desa binaan, sekaligus penyaluran bansos kepada yang berhak menerimanya.

 

Selain itu guna meringankan beban bagi warga kurang mampu khususnya bagi Janda yang sudah lansia untuk mencukupi kebutuhan hidupnya sehari-hari.

 

“Pada masa pandemik Covid-19 seperti saat ini, semua pihak harus peduli dengan warga kurang mampu di wilayahnya masing-masing terutama para janda Lansia. Guna sedikit meringankan beban mereka maka dari itu pemerintah menyalurkan bantuan yang diperuntukkan warga tersebut”. Ucap Serda Sohmadun, saat dikonfirmasi (Pendim 0719/Jepara).

0 komentar:

Posting Komentar