Selasa, 13 Oktober 2020

Plt Danramil 07/Bangsri hadiri Monev ADD Desa Kepuk

 

Jepara – Plt Danramil 07/Bangsri kapten inf Mukholik dan Babinsa Kepuk Serda Sugiyarto menghadiri kegiatan monev DD/ADD tahap 2 di balai desa Kepuk kecamatan Bangsri kabupaten Jepara,Dalam rangka mensukseskan  program pemerintah dan mendukung pembangunan desa , Selasa(13/10/2020).

Debby nifardian,S.sos (Camat Bangsri mengatakan anggaran DD/ADD merupakan program pemerintah agar senantiasa pemerintah desa melaksanakan dengan sebaik baik nya agar tercapai pembangunan yang dimaksudkan pemerintah pusat maupun daerah,Agar kesejahteraan warga dalam akses jalur darat menjadi lebih sejahtera dan agar kepala Desa melaksanakan tugasnya dengan seksama dan amanah sehingga wilayah Desa Kepuk menjadi lebih sejahtera untuk kedepannya, tuturnya.

Dalam sambutan kepala Desa Kepuk Sawi mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir mengikuti monev di balai desa Kepuk dan pengecekan langsung di wilayah Kepuk yang medan nya naik turun.

Selanjutnya Kapten inf Mukholik dalam sambutanya menyampaikan kepada pemdes Desa Kepuk agar pelaksanaanya dilaksanakan secara tertib guna mendukung program pemerintahan dan di harapkan desa Kepuk menjadi lebih sejahtera, tandasnya.

0 komentar:

Posting Komentar