Jumat, 24 Juli 2020

Plt Danramil 01/Jepara Hadiri Rapat Sosialisasi tentang Pedoman Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19.



Jepara – Plt Danramil 01/Jepara Kapten Arm Fadelan di dampingi Babinsa Kelurahan Panggang Praka Bejo, Kodim 0719/Jepara menghadiri rapat Sosialisasi tentang Pedoman Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19.

Kegiatan yang diadakan Dipendopo Balai , Kecamatan Jepara, pagi tadi (23/7/2020).

Dalam pembahasaannya yang disampaikan oleh Camat Jepara Muhammad Safi’i mengatakan terkait dengan adanya Covid-19 di wilayah Kecamatan Jepara sendiri sekarang sudah mencapai 100 lebih masyarakat yang terindikasi positif covid-19.

“Untuk itu, kita dalam menjalankan peran pengawasan kita harus memastikan penanganan covid-19 dengan baik, diantaranya dengan memberikan imbuan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh pemerintah,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu juga Plt Danramil 01/Jepara turut menyampaikan pentingnya sosialisasi dan pemberian edukasi kepada masyarakat dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Covid-19.

“Bahwa dengan peranan instansi terkait sangat penting dalam melakukan sosialisasi edukasi penanganan dengan memberikan imbauan kepada masyarakat untuk menerapkan hidup bersih dengan cara rajin mencuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir, memakai masker jika bepergian, selalu jaga jarak dan  hindari kerumunan,” ujarnya.

Lebih lanjut, upaya penyampaian sosialisasi dan edukasi dapat dimanfaatkan media sosial dan kerjasama media masa harus dioptimalkan untuk menciptakan tersampaikannya sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat yang masih masif.

Kapolsek Jepara juga menambahkan bahwa perlu ada sosialisasi kepada masyarakat mengenai SOP penanganan dan perawatan jenazah yang etrpapar Covid-19 untuk memberikan rasa aman dan menghindari stigma negatif yang terjadi.

“Karena masih ada ditemukannya disuatu daerah yang menolak pemakaman jenazah menggunakan protokoler Covid-19,” pungkasnya. (pendim 0719/Jepara).

0 komentar:

Posting Komentar