Jumat, 19 Juni 2020

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Desa Parang Bersama Warga Lakukan Kerja Bakti Pembersihan Lingkungan.



Jepara - Pandemi covid -19 yang belum berakhir mejadikan banyaknya berbagai tempat-tempat wisata yang di tutup, salah satunya di kepulauan Karimunjawa dimana sering di datangi oleh wisatawan dari berbagai manca negara.

Namun kini hanya telihat aparat ke wilayahan dan warga masyarakat setempat saja, dengan ditutupnya tempat objek wisata tersebut kini Babinsa Desa Parang, Sertu Kerto Wibowo, Koramil 10/Karimunjawa dan Bhabinkamtibmas Bripka Setyo bersama warga berisinisiatif untuk melaksanakan kerja bakti pembersihan.

Yang di laksanakan disekitaran lapangan dan perumahan penduduk yang berada di Desa Parang, Kecamatan Karimunjawa, Jum’at (19/6/2020).

“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini akan selalu membangkitkan semangat kerja dan gotong-royong bersama baik aparat kewilayahan maupun masyarakat setempat walau tidak seperti kondisi biasanya,” ucap Babinsa Sertu Kerto.

Ia juga mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan di massa covid-19 yang belum berakhir ini dengan rajin mencuci tangan dengan sabun, menghindari tempat-tempat berkumpul, menjaga jarak dan memakai masker saat keluar rumah.

Di tempat yang sama Bhabinkamtibmas Bripka Setyo juga menambahkan mari terapkan pola hidup sehat dengan menjaga kebersihan lingkungan harus perlu ditingkatkan.

Kami senantiasa akan selalu membantu warga, bahwa dengankebersihan lingkungan ini merupakan tanggungjawab bersama untuk selalu dijaga, semoga virus ini akan berakhir dan keadaan kembali normal sehingga kepulauan karimun ini akan ramai dan di datangi wisatawan kembali” tandasnya (Pendim 0719/Jepara).

0 komentar:

Posting Komentar