Kamis, 12 April 2018

Senjata Satgas TMMD Dim Jepara



Jepara - Tujuan kegiatan TMMD salah satunya adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dengan saaran fisik dan non fisik. Dalam hal ini, salah satu sasaran fisik adalah perehaban Rutilahu (rumah tidak layak huni) yang di lakukan Tim Satgas TMMD Sengkuyung Tahap I 2018 Dim 0719/Jepara di dukuh Kalitelon desa Tengguli kecamatan Bangsri kabupaten Jepara  Rabu (11/04/18) yang sudah mencapai 35%.

Dikarenakan letak material dengan lokasi pekerjaan yang cukup  jauh, sehingga diperlukan angkong (kereta angkut dorong) untuk melangsir material tersebut. Dengan menggunakan angkong untuk mengangkut pasir ataupun batu koral lebih menghemat tenaga, mempercepat pekerjaan daripada menggunakan karung atau ember. Keberadaan angkong ini sangat membantu dalam pelaksanaan kerja. Alat ini digunakan anggota satgas TMMDS  dan warga dalam melakukan pekerjaan agar menjadi lebih cepat, hemat tenaga dan efisien, seperti yang kita lihat.

Danramil 07/Keling Kapten Sugiri selaku penangung jawab lapangan menjelaskan bahwa angkong merupakan alat yang sangat di perlukan, terlebih jarak antara material sama Titik lokasi lumayan jauh. Ungkapan yang sama juga di sampaikan Serda Suhartono, anggota Satgas TMMD dari  Koramil 01/Jepara. Hartono menambahkan bahwa angkong merupakan senjata vital bagi satgas TMMD, “ Ini senjata, pusaka bagi kita, ya kalau nggak ada senjata ini ya kita pasti akan lebih cepat capek, waktu juga pasti akan lebih lama dalam proses kerjaan” tuturnya.

0 komentar:

Posting Komentar