Kamis, 08 Maret 2018

Babinsa Damarwulan Koramil 08/Keling Karbak Pembersihan Tanah Longsor


     Bencana alam  tanah longsor yang disebabkan  debet air hujan cukup banyak/tinggi, tanah dan  tumbuhan tidak dapat menampung air sehingga terjadi longsor, terjadi  di dukuh Kajang desa Damarwulan kecamatan Keling kabupaten Jepara, Kamis 8 Maret 2018 09.00 WIB.  Material longsor menutupi badan jalan desa Damarwulan menuju desa Tempur sepanjang 30 M dengan ketinggian tebing 30 M.  
   Anggota Koramil 08/Keling Serka Abdul Munif sebagai Babinsa Damarwulan bersama warga masyarakat desa Damarwulan dan desa Tempur serta para Relawan Destana desa Tempur  melaksanakan Karya Bakti pembersihan material longsor.  Dalam kesempatan ini dilaksanakan Karya Bakti menggunakan alat manual dan mesin sedot air kapasitas kecil.   Turut hadir dalam kegiatan ini  :  Bapak Yoko Kasi Pemerintahan Kecamatan Keling beserta anggota, Petinggi Tempur Bapak Sutoyo beserta Perangkat Desa desa Tempur, Babinkamtibmas desa Tempur Brigadir Heru L, Pemuda desa Tempur dan Damarwulan sejumlah 28 orang serta warga desa Tempur dan  Damarwulan sebanyak 22 orang.  Dengan telah dilaksanakan Karya Bakti ini akses jalan penghubung desa Damarwulan menuju desa Tempur sudah dapat di gunakan lagi sehingga transportasi pedesaan berjalan dengan lancar.

0 komentar:

Posting Komentar