Selasa, 07 Maret 2017

Koramil 08/Keling Peletakan Batu Pertama Pembangunan Musholla

    Tunahan-Keling.  Musholla sebagai tempat peribadatan umat Islam sangat penting keberadaannya. Disamping sarana beribadah melaksanakan Shalat Jama'ah, juga sebagai tempat untuk kegiatan Tausyiah/pendalaman ajaran-ajaran agama sebagai cara yang paling tepat pembentukan ahlak dan moral yang baik.
    Mengingat fungsi Musholla yang begitu penting itulah maka Babinsa Tunahan Serda Nursidi, Babinkamtibmas, Petinggi Tunahan dan perangkat desa serta masyarakat desa Tunahan membangun Mushollah Al Hikmah yang berada di lingkungan Balai Desa Tunahan kecamatan Keling.  
    Pembangunan di awali dengan peletakan Batu Pertama sebagai tanda dimulainya tahap pembangunan (4/3/2017).  Diharapkan nantinya Musholla akan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Aparatur Pemerintah desa Tunahan & warga sekitar.    

0 komentar:

Posting Komentar