Rabu, 08 Maret 2017

Babinsa Dampingi Petani Dalam Pemberantasan hama

Bangsri – Bertempat dipersawahan Poktan Margo Utomo 1 Ds.Tubanan Kec. Kembang Kab. Jepara, Babinsa Pelda Karmiadi anggota Koramil 07/Bangsri dengan petani Bpk. Mukiyo sedang melaksanakan penyemprotan hama padi jenis ciherang dengan obat seranga utuk tanaman seluas 1,5 Ha. (08/03/2017).

Babinsa Koramil 07/Bangsri Pelda Karmiadi mengatakan kegiatan pembasmian hama padi ini dilakukan perintah PPL yang mendampingi Desa Tubanan, dengan maksud hama padi ini tidak berkelanjutan.

Danramil 07/Bangsri selalu berkoordinasi dengan PPL kecamatan untuk meningkatkan ketahanan pangan khususnya tanaman padi dan menghimbau supaya para Babinsa untuk terjun langsung ke lapangan mencari wilayah mana yang terkena hama padi tersebut disaat para petani akan mengadakan penyemprotan hama padi sehingga target tanam padi wilayah Koramil terpenuhi, dan para Babinsa sebagai pendampingan upsus swasembada pangan harus bisa mendorong dan penyemangat agar para petani yang ada diwilayah untuk senantiasa menanam padi program pemerintah yaitu pajale dengan tujuan swasembada pangan nasional bisa terwujud.

Babinsa DesaTubanan Pelda Karmiadi mengucapkan banyak terima kasih karena para petani yang tergabung dalam poktan Margo Utomo 1 DesaTubanan sangat antusias dalam program pemerintah kali ini dan kami dari selaku babinsa siap mendorong alsintan bila ada yang membutuhkan, Bpk. mukiyo mengatakan trimakasih atas kerja samanya dari Bapak Babinsa selalu kami harapkan sehingga terwujudnya swasembada pangan dan petani menjadi makmur.

0 komentar:

Posting Komentar